Pengumuman:
Jam Kerja PUSKOPCUINA Senin s.d. Jumat pukul 07.30 s.d. 15.30 WIB, Efektif Per 4 Maret 2024

Berita PUSKOPCUINA

Ziarah Federasi Nasional CU Indonesia ke Perintis CU di Dili

Ziarah Federasi Nasional CU Indonesia ke Perintis CU di Dili

Rapat Anggota Tahunan (RAT) PUSKOPCUINA XXXIII TB 2021 dilaksanakan di Atambua, Kabupaten Belu, Propinsi Nusa Tenggara Timur, pada tanggal 17 – 21 Mei 2022, diikuti oleh ± 200 orang peserta perwakilan 45 Credit Union/CU  dari  46 CU anggota PUSKOPCUINA. Rangkaian kegiatan RAT yang dimulai dari kegiatan cordially welcome sampai dengan ziarah ke makam Romo Karl Arbecht/Karim Arbi,SJ, Pastor Jesuit yang merintis gerakan CU Indonesia, sebagai penutup rangkaian kegiatan RAT PUSKOPCUINA XXXIII TB 2021 . 

Kegiatan ziarah ke makam Romo Karl Arbecht/Karim Arbi, SJ dilaksanakan pada tanggal 21 Mei 2022. Sebanyak empat bus dan tiga mobil travel membawa peserta RAT menuju Timor Leste.  
Perjalanan dilalui selama dua jam 30 menit, dimana sepanjang perjalanan bisa menikmati keindahan pantai di Timor Leste. Pukul 12.30 Wita rombongan  pun tiba di Kota Dili dan  langsung menuju ke Jalan Taibesi, tempat makam  Romo Karl Arbecht/Karim Arbi,SJ berada. 

Rombongan disambut hangat oleh Pastor Jesuit , suster dan beberapa perwakilan CU di Timor Leste. Rombongan pun langsung menuju ke makam Romo Karim Arbie, SJ untuk melakukan doa bersama dengan perayaan misa dengan konselebran utama Pastor Syprianus S.Tes Mau, Pr, ketua CU Kasih Sejahtera. 

Misa berlangsung selama 30 menit yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Pastor pimpinan Jesuit Timor Leste,Pastor Joaquin, dilanjutkan kata sambutan dari Ketua Pengurus PUSKOPCUINA, Marselus Sunardi sekaligus menyerahkan kenang-kenangan dari PUSKOPCUINA. Acara selanjutnya kata sambutan dari perwakilan CU di Timor Leste sekaligus menyerahkan cinderamata kepada Ketua Pengurus PUSKOPCUINA. Acara diakhiri dengan doa di depan makam, tabur bunga oleh pengurus,pengawas,komite PUSKOPCUINA dan foto bersama.  

Selesai acara, rombongan menikmati makanan yang sudah  disediakan oleh panitia untuk dinikmati bersama. Kemudian rombongan dibawa ke Patung Kristus Raja, salah satu tempat  tujuan wisata di Dili, dimana disana juga rombongan juga  menikmati keindahan pantai di Timor Leste.  

Peziarah dari PUSKOPCUINA

Waktupun sudah menunjukkan pukul 16.00 Wita dan rombongan beranjak pulang menuju Atambua. Pukul 17.30 Wita rombonganpun  tiba di perbatasan Post Lintas Batas Negara Terpadu  (PLBNT)Mota Ain,Desa Silawan, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Setelah selesai pemeriksaan kedatangan, rombongan pun diarahkan menuju tempat untuk makan malam di area PLBTN Mota Ain. Rombonganpun menikmati makan malam yang disediakan oleh Panitia dengan sukacita sekaligus perpisahan dengan beberapa peserta yang akan melanjutkan kembali perjalanan ke Kupang untuk pulang ke kota masing-masing. Sayonara, sampai berjumpa lagi pada RAT PUSKOPCUINA tahun 2023  di  Samarinda.  Salam Solusi Cerdas Terpercaya.*** 

 

Share this Post:
Ditulis oleh Ella Agustina
Staf Bidang Tata Kelola & Kepatuhan PUSKOPCUINA yang membidangi Sertifikasi

Artikel Terkait: