Pengumuman:
Jam Kerja PUSKOPCUINA Senin s.d. Jumat pukul 07.30 s.d. 15.30 WIB, Efektif Per 4 Maret 2024

Berita PUSKOPCUINA

DPM - Melahirkan SDM Kuat dan Profesional

DPM - Melahirkan SDM Kuat dan Profesional

DPM III PUSKOPCUINA "Sarana Membangun Kualitas SDM Yang Mampu Menjawab Tantangan Era Digitalisasi"

Diklat Kepemimpinan Manajemen atau disingkat DPM adalah proses penyelenggaraan belajar mengajar bagi pengelola CU untuk mencapai kompetensi kepemimpinan. DPM bertujuan untuk memberikan wawasan, pengetahuan, keahlian, keterampilan, sikap, dan perilaku dalam bidang kepemimpinan pengelola sehingga memenuhi persyaratan kompetensi kepemimpinan dalam jenjang jabatan tertentu.

Meningkatnya kapasitas pimpinan manajemen Credit Union (CU) dalam mengelola sumber daya manusia, wawasan kepemimpinan dan mampu mengembangkan diri sebagai pemimpin tim kerja, mendapatkan pengetahuan tentang konsep pemasaran digital dalam memperkenalkan produk CU serta pengetahuan tentang prosedur penelitian menjadi tujuan dilaksanakannya Diklat Pimpinan Manajemen (DPM) tingkat III pada  tahun 2022.

DPM tingkat III ini baru pertama kali dilaksanakan PUSKOPCUINA, dimana selama ini baru dilakukan sampai DPM tingkat I dan II. Kegiatan ini  diselenggarakan  pada tanggal 14 – 19 November 2022, yang diikuti oleh 25 orang peserta yang berasal dari  8 CU primer diantaranya CU Sumber Rejeki, CU Muare Pesisir, CU Sempengkat  Ningkah  Olo, CU Primadanarta, CU Sari Intugin, CU Muara Kasih, CU Angudi Laras, CU Sumber Sejahtera, dan Manajemen PUSKOPCUINA.

Peserta Saat Mengikuti DPM --- Dokumentasi: Bidang Diklat PUSKPOPCUINA

DPM III difasilitasi oleh akademisi dan praktisi yang merupakan para pengajar/dosen dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura Pontianak. Adapun para pengajar yang terlibat antara lain:

  1. Dr. Titik Rosnani, S.E., M.Si.
  2. Heriyadi, S.E., M.E., Ph.D.
  3. Dr. Wenny Febrianti, S.E., M.SC.
  4. Ramadania, S.E., M.Si.

Adapun materi yang diberikan selama 6 (enam) hari kegiatan DPM III terdiri dari Manajemen Sumber Daya Manusia dan Kepemimpinan, Manajemen Pemasaran, Pemasaran Digital, dan Metodologi Penelitian. Pada hari pertama dan kedua, difasilitasi  Dr .Titik Rosnani, S.E., M.Si , memberikan materi tentang kepemimpinan dan manajemen sumber daya manusia, dimana hari pertama fokus pada kepemimpinan, sedangkan di hari kedua fokus materi pada manajemen SDM, yaitu manajemen konflik. Pada akhir sesi hari kedua, peserta diberikan simulasi untuk materi yang diberikan. 
 

Pada hari ketiga dan keempat, Heriyadi, S.E., M.E., Ph.D, memberikan materi tentang manajemen pemasaran, dimana pada materi ini, peserta mendapatkan penjelasan tentang pemasaran secara umum, mulai dari pengertian sampai proses marketing.
 

Pada hari kelima, peserta lebih banyak membuka menggunakan  internet  karena berkaitan dengan pemasaran digital. Materi ini disampaikan oleh Dr. Wenny Febrianti, S.E., M.SC. Dalam sesi ini dijelaskan tentang pemasaran digital, Analisa pesaing, strategi kampanye, riset kata kunci dan web. Peserta juga melakukan praktek membuat website sederhana dengan menggunakan Google Sites, mencari data perbandingan dengan menggunakan google trend dan mencari kata kunci untuk artikel dengan menggunakan ahrefs dan uber suggest.

Perwakilan Fasilitator Saat Menerima Cinderamata ---  Dokumentasi: Bidang Diklat PUSKPOPCUINA

Dan pada hari terakhir, Ramadania, S.E., M.Si. menyampaikan materi metodologi  penelitian. Dalam sesi ini, peserta dijelaskan bagaimana melakukan penelitian mulai metode, ruang lingkup, evaluasi,proses dan analisa data. Peserta juga diberikan latihan per kelompok untuk membuat konsep penelitian yang sesuai dengan kondisi CU. “Terima kasih untuk materi-materi yang disampaikan dan semoga bisa kami terapkan di CU kami nanti, ujar Vincentius Badu, salah satu peserta DPM III saat memberikan kesan dan pesan saat penutupan kegiatan. Acara pun berakhir dengan penyerahan sertifikat kehadiran peserta dan foto bersama seluruh peserta dan fasilitator.

 

Ella Agustina - PUSKOPCUINA

Share this Post:
Ditulis oleh Ella Agustina
Staf Bidang Tata Kelola & Kepatuhan PUSKOPCUINA yang membidangi Sertifikasi

Artikel Terkait: